Fashion merupakan dunia yang nggak ada matinya. Lingkaran fashion selalu berputar sejalan dengan berkembangnya zaman. Jangan heran jika tren fashion tahun-tahun lalu yang sudah lewat muncul kembali di tahun-tahun sekarang ini. Namun ada salah satu model fashion yang selalu stand out dan nggak habis termakan waktu, adalah gaya vintage dan retro.
Meskipun sama-sama mengusung tema jadul, vintage dan retro nggak bisa disamakan lho. Jika diperhatikan secara detail, ada beberapa hal mendasar yang membedakan kedua model fashion ini. Nah, biar kamu nggak keliru saat akan bergaya, alangkah baiknya kamu ketahui dulu bedanya gaya vintage dan retro yang sudah Hipwee Style rangkum berikut ini.
Vintage merupakan fashion yang diadaptasi pada era 20-an sampai 60-an
Sedangkan retro mengadaptasi gaya pada tahun 70-an hingga 90-an
Gaya vintage cukup erat dengan tren berbusana yang lebih feminin, penggunaan warnanya pun lebih soft
Tren busana retro terkesan lebih glamor dan berani dalam menunjukkan warna dan modenya. Model busana retro lebih banyak mengadaptasi warna cerah
Desain yang digunakan pada gaya vintage nggak lepas dari motif bunga, polkadot, garis-garis ataupun polos
Desain yang digunakan pada gaya retro didominasi motif simetris yang bebas dan gemerlapan
Penggunaan kerah bulat dan tambahan pita besar di bagian dada merupakan ciri khas gaya berbusana vintage
ADVERTISEMENT
Comments